Bulan Ramadhan adalah waktu yang penuh berkah, di mana umat Muslim berlomba-lomba memperbanyak ibadah dan berbagi kebaikan. Namun, di tengah semangat itu, masih banyak saudara kita yang menjalani puasa dengan keterbatasan. Untuk mereka yang kurang mampu, menyediakan makanan berbuka puasa bukanlah hal yang mudah.
Banyak saudara kita, terutama kaum dhuafa dan pekerja harian, yang terkadang hanya mampu berbuka dengan air putih dan sedikit makanan sederhana. Di saat kita menikmati hidangan berbuka yang melimpah, mereka harus bergulat dengan kesederhanaan dan rasa lapar yang belum sepenuhnya terobati.
Berbagi makanan berbuka puasa bukan hanya wujud kasih sayang, tetapi juga ibadah yang besar pahalanya. Rasulullah SAW bersabda:
Kampanye Berbagi Paket Makanan Buka Puasa mengajak Anda untuk menjadi bagian dari kebaikan ini. Donasi yang Anda berikan akan disalurkan dalam bentuk paket makanan berbuka yang bergizi dan layak untuk kaum dhuafa, anak yatim, pekerja harian, serta mereka yang membutuhkan.
Mari bersama kita berbagi keberkahan Ramadhan. Dengan satu paket makanan, Anda bisa menghadirkan senyum di wajah mereka yang berpuasa. Setiap suapan yang mereka nikmati akan menjadi ladang pahala untuk kita semua.
PROFIL LAJU PEDULI :
Yayasan Langkah Maju Peduli merupakan lembaga sosial yang fokus untuk membantu masalah kemanusiaan - kemanusiaan yang ada di Indonesia maupun Global.
Donasi sekarang dan jadilah bagian dari kebaikan yang menginspirasi.
#BerbagiBukaPuasa #KeberkahanRamadhan
Belum ada donasi untuk penggalangan dana ini
Belum ada Fundraiser
Menanti doa-doa orang baik